--> Skip to main content

Pelajari Soal Ujian Perangkat Desa Online + Kunci Jawaban

Pelajari Soal Ujian Perangkat Desa Online + Kunci Jawaban
Setelah kemarin saya memposting soal ujian perangkat desa online berjumlah 50 buah dan juga soal ujian perangkat desa yang berbentuk pdf. Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan latihan soal online berjumlah 25 buah.


Perlu saya ingatkan lagi, bahwa latihan soal ini hanya berupa contoh soal saja yang saya samakan dengan kisi - kisi yang tertera. Dan soal ini hanya satu dari tiga jenis tes yang akan dilakukan oleh para calon perangkat desa. Tesnya antara lain adalah tes tertulis, tes komputer, dan tes wawancara.

Kisi - kisi selengkapnya akan saya berikan di artikel lainnya.

CARA MENGERJAKAN
1. Klik pada salah satu jawaban yang sudah disediakan (A, B, C, D)
2. Jika benar, maka anda akan mendapatkan tambahan nilai 1 poin.
3. Jika salah, maka anda tidak akan mendapatkan tambahan nilai atau pun pengurangan nilai.
4. Soal yang sudah dikerjakan tidak dapat diulangi lagi.
5. Kunci jawaban sudah saya sertakan di bawah postingan, apabila anda ingin memperlajarinya lebih lanjut.
6. Selamat Mengerjakan... :D

25 Soal Ujian Perangkat Desa


1. Kedudukan Dewan Perwakilan Rakyat, menurut UUD 1945, kuat karena
A. Berhak menentapkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara
B. Sekuruh anggota DPR merangkap menjadi anggota DPR
C. Setiap undang-undang menghendaki persetujuan DPR
D. Merupakan mitra Presiden di bidang legislative
2. Salah satu perbedaan prinsipil antara orde reformasi dengan orde sebelumnya adalah ….
A. DPR bersidang sekurang-kurangnya sekali dalam setahun
B. Aspirasi rakyat langsung dapat disampaikan
C. Presiden dibantu oleh badan nondepartemen
D. Presiden dibantu oleh menteri negara
3. Suasana kebatinan atau cita-cita hukum dasar negara Ri terangkum dalam …
A. Pidato kenegaraan Presiden menjelang 17 Agustus
B. Berbagai konvensi dan jurisprudensi yang berlaku
C. Peraturan perundang-undangan yang telah berlaku
D. Empat pokok pikiran Pembukaan UUD 1945
4. Contoh pelaksanaan politik luar negeri yang bebas dan aktif berdasarkan Pancasila adalah …
A. Ikut campur dan memihak salah satu blok
B. Pengiriman pasukan perdamaian ke wilayah konflik
C. Memberi bantuan senjata kepada negara yang bertikai
D. Menghimpun negara sepaham dan seidologi
5. Karena nilai dasar Pancasila tetap tidak mengalami perubahan, maka Pancasila tergolong pada ideologi yang …
A. Kaku
B. Terbuka
C. Inovatif
D. Progresif
6. Fungsi filsafat Pancasila dalam hubungan dengan ideologi-ideologi di dunia adalah sebagai ….
A. Perbandingan perkembangan ideologi
B. Penyaringan masuknya ideologi asing
C. Perpaduan filsafat dan ideologi
D. Perebutan hegemoni filsafat
7. Keunggulan demokrasi Pancasila dalam setiap pengambil keputusan ialah…
A. Hasil keputusan harus dapat dipertanggungjawabkan
B. Kepentingan tiap individu didahulukan
C. Pengambil keputusan oleh pimpinan rapat
D. Keputusan diambil melalui musyawarah mufakat
8. Manakah pernyataan dibawah ini yang sesuai dengan sila ke-2 Pancasila?
A. Kaum pria memiliki derajat yang lebih tinggi
B. Pemimpin dan pemuka masyarakat berkedudukan lebih tinggi
C. Manusia mempunyai derajat dan martanat yang sama
D. Kedudukan seseorang ditentukan oelh yang dimilikinya
9. Memaksakan pendapat dalam suatu musywarah bertentangan dengan Pancasila khususnya sila…..
A. Ketiga
B. Keempat
C. Kelima
D. Kedua
10. Istilah Bhinneka Tunggal Ika terdapat dalam kitab . . .
A. Pararaton
B. Arjuna Wiwaha
C. Sutasoma
D. Mahabaratha
11.Tahun 2017 transfer dana desa di lakukan berapa tahap..
A. 2 (dua) tahap simuasi 60% tahap 1 dan 40% tahap 2.
B. 3 (tiga) tahap simuasi 40% tahap 1,40% tahap 2 dan 40% tahap 3.
C. 2 (dua) tahap simuasi 40% tahap 1 dan 60% tahap 2.
D. 2 (dua) tahap simuasi 50% tahap 1 dan 50% tahap 2.
12. Rencana pembangunan jangka menengah Desa adalah rencana kegiatan pembangunan Desa untuk jangka waktu :
A. 3 Tahun
B. 4 Tahun
C. 5 Tahun
D. 6 Tahun
13. Tugas dari perangkat desa ialah...
A. Membantu Kepala Desa dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya
B. Mendampingi Desa dalam penyelenggaraan Pemerintahan Desa, kerja sama Desa, pengembangan BUM Desa, dan pembangunan yang berskala lokal Desa .
C. Mendampingi Desa dalam pelaksanaan program dan kegiatan sektoral
D. Meningkatkan kapasitas masyarakat dalam bidang  ekonomi, sosial, budaya, dan/atau teknik.
14. Membantu Kepala Desa dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya merupakan tugas dari …
A. Pendamping Lokal Desa.
B. Perangkat Desa
C. Pendamping Teknis
D. Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat
15. Organisasi pengelola BUM Desa paling sedikit terdiri atas...
A. Penasihat dan  pelaksana operasional
B. Ketua dan Bendahara BUM Desa
C. Kepala Unit Usaha BUM Desa
D. Manajer dan Ketua BUM Desa
16. Siapa yang berhak menjabat penasihat BUM Desa...
A. Badan Permusyawaratan Desa
B. Kepala Unit Usaha BUM Desa
C. Kepala Desa
D. Ketua BUM Desa
17. Modal awal BUM Desa bersumber dari...
A. APBN
B. APBD
C. APBDES
D. Hutang Bank
18. Susunan organisasi, tata kerja, dan pembentukan badan kerja sama BUM Desa di tetapkan oleh...
A. Peraturan Desa
B. Peraturan Kepala Desa
C. Peraturan Bersama Kepala Desa
D. Peraturan Kepala Desa bersama Badan Permusyawaratan Desa.
19. Ikut serta dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan merupakan tugas...
A. Masyarakat Desa
B. Tokoh Masyarakat Desa
C. Kader Masyarakat Desa
D. Lembaga kemasyarakatan Desa
20. Pembentukan panitia pemilihan Kepala Desa ditetapkan dengan :
A. Keputusan Kepala Desa
B. Peraturan Desa
C. Peraturan Kepala Desa
D. Keputusan BPD
21. Para Kepala Urusan di Desa dipimpin oleh :
A. Kepala Desa
B. Camat
C. Sekretaris Desa
D. Ketua BPD
22. Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat berkedudukan di :
A. Desa
B. Kabupaten
C. Kecamatan
D. Provinsi
23. pilihan kegiatan yang didahulukan dan diutamakan daripada pilihan kegiatan lainnya untuk dibiayai dengan Dana Desa di sebut...
A. Tipologi Desa
B. Desa Maju
C. Prioritas Penggunaan Dana Desa
D. Desa Mandiri
24. kondisi nyata yang khas keadaan terkini di Desa maupun keadaan yang berubah berkembang dan diharapkan terjadi di masa depan di sebut...
A. Tipologi Desa
B. Desa Maju
C. Prioritas Penggunaan Dana Desa
D. Desa Mandiri
25. selisih lebih realisasi penerimaan dan pengeluaran anggaran selama satu periode anggaran di sebut...
A. Defisit Anggaran Desa
B. Surplus Anggaran Desa
C. Sisa Lebih Perhitungan Anggaran
D. Pengeluaran Desa

Kunci jawaban pada soal ujian perangkat desa online kali ini sudah saya sertakan di bawah artikel. Akan tetapi, tentu masih saya sertakan  fitur hidden, dan untuk membukanya silahkan klik tombol "llihat kunci jawaban". Tapi jangan selalu mencontek kunci jawaban yaa!! Agar semua soal tersebut bisa meresap ke dalam otak. Kalau anda beruntung, pasti ada beberapa soal yang keluar di saat tes resminya kelak.
Advertisement

Baca juga:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar